Sunday, December 24, 2006

Berhati-hatilah dalam menyebarkan berita

Rasulullah Shallallahu 'alayhi wa Sallam bersabda:

كَفَى بِالْمَرْءِ كَذِبًا أَنْ يُحَدِّثَ بِكُلِّ مَا سَمِعَ

"Cukuplah bagi seseorang kedustaan jika ia menceritakan semua yang didengarnya." (HR. Muslim dalam Muqaddimah Shahih-nya)

Kabar yang diterima seseorang dapat benar dan dapat juga dusta sehingga seseorang yang menyebarkan segala yang didengarnya tanpa berupaya memeriksa kebenarannya telah turut serta dalam menyebarkan kedustaan.

Di masa ini ada begitu banyak jalur-jalur komunikasi yang dapat bermanfaat namun juga dapat menjadi corong-corong baru kedustaan. Kabar bohong yang tadinya menyebar melalui selebaran kini dapat lebih cepat menyebar melalui e-mail dan SMS. Hoax bermunculan padahal seringkali cukup mudah untuk memeriksanya. Ini semua takjarang dijustifikasi dengan niat baik namun niat baik dan ikhlash tidaklah cukup karena harus diiringi dengan cara yang baik pula. Ingatlah pesan Rasulullah tersebut.

Semoga Allah Ta'ala menjauhkan kita dari kedustaan.

No comments: